Dari Keinginan sampai Dukungan, Ini Dia Cerita Mereka!

June 4, 2024
written by:
Bang Jago

Sobat Jago, kamu ingat gak kalo tiap tahunnya kita merayakan Hari Perempuan Internasional? Perayaan yang satu ini tentunya jadi pengingat buat kita untuk menyuarakan hak-hak perempuan ataupun mengapresiasi perempuan di sekitar kita. Di Hari Perempuan kali ini, Bang Jago ingin mengapresiasi dan memperkenalkan beberapa perempuan di Jago. Mereka adalah Dita (Purchasing Admin), Fitri (Jagoan/Mobile Barista Jago), dan Galuh (Accounting Admin). Yuk simak cerita mereka mulai dari pekerjaan, keinginan, sampai dukungan yang ingin mereka berikan. 

Kiri ke Kanan: Dita - Fitri - Galuh

Ada hal lain yang kamu lakukan gak di luar pekerjaanmu? 

Dita: Saat ini aku lagi melanjutkan pendidikan di salah satu universitas di Jakarta. Selain itu, aku juga seorang ibu dan seorang istri.

Fitri: Kalau aku untuk saat ini cuma fokus di pekerjaanku aja, sih.

Galuh: Selain kerja, aku juga aktif bikin konten seputar beauty.

Kamu punya mimpi atau sesuatu yang ingin dicapai gak? 

Dita: Kalau untuk sekarang aku sih ingin mencapai keseimbangan di dalam dunia karier dan keluarga. Sebagai ibu, tentunya aku ingin jadi ibu yang baik untuk anakku. Aku ingin memberikan kesejahteraan dan juga pendidikan yang baik untuk dia. Aku juga ingin jadi istri yang suportif atas apa yang dilakukan suamiku. Intinya sih, aku ingin membangun keluarga yang berkualitas dan harmonis.

Fitri: Aku ingin kuliah dan jadi arsitek. Aku itu suka gambar, suka main lego, dan suka lihat-lihat bangunan di sekeliling aku. Makanya kadang aku suka kepikiran pengen juga deh bisa ngerancang bangunan kayak gitu. Ini juga sih yang menginspirasi aku untuk jadi arsitek.

Galuh: Karena aku udah masuk ke dunia beauty, buat saat ini aku ingin melanjutkan membangun personal branding aku sebagai beauty content creator. Soalnya semenjak aku terjun ke dunia ini, aku jadi ikut belajar banyak.

Kalau kamu bisa membantu sesama perempuan di luar sana, apa yang ingin kamu lakukan? 

Dita: Menurutku segala bentuk dukungan itu penting, makanya aku ingin membantu dengan cara mendukung segala narasi positif tentang perempuan maupun kesetaraan gender. Contohnya, mungkin se-simple ikut menyebarkan informasi di media sosial.

Fitri: Aku punya banyak teman yang suka insecure atau gak percaya diri. Ngeliat ini aku tentunya gak bisa diam aja. Aku pengen bantu perempuan-perempuan kayak teman-temanku ini untuk jadi lebih berani dan percaya diri. Mereka pasti bisa kok melakukan apa yang mereka inginkan. 

Galuh: Semenjak suka bikin konten beauty, aku jadi makin sadar kalau setiap perempuan itu cantik dengan caranya masing-masing. Perempuan itu cantik bukan cuma dari fisiknya, tapi perempuan itu cantik ketika dia bisa mencintai dirinya sendiri. Makanya, aku pengen terus bikin tips-tips kecantikan yang bisa membantu perempuan di luar sana buat jadi lebih percaya diri dalam berbagai situasi. Aku pengen liat mereka bisa mengeksplorasi diri melalui kecantikan tanpa merasa terbatas oleh standar kecantikan yang sempit. 

Itu dia cerita dari Dita, Fitri, dan Galuh dan tentang keinginan dan dukungan yang ingin mereka berikan untuk perempuan. Sama seperti cerita mereka, tentunya kita punya mimpi yang berbeda dan cara masing-masing dalam memberdayakan perempuan. Apapun keinginanmu dan dukunganmu, semua sama pentingnya. Jadi, tetaplah percaya pada dirimu dan lanjutkan apapun yang kamu lakukan. Selamat Hari Perempuan, Sobat Jago!

Dari Keinginan sampai Dukungan, Ini Dia Cerita Mereka!

Di Hari Perempuan kali ini, Bang Jago mau memperkenalkan beberapa perempuan di Jago dan cerita mereka mulai dari keseharian, keinginan, sampai dukungan yang ingin mereka berikan. Yuk simak di sini.

Bang Jago
March 8, 2024

Sobat Jago, kamu ingat gak kalo tiap tahunnya kita merayakan Hari Perempuan Internasional? Perayaan yang satu ini tentunya jadi pengingat buat kita untuk menyuarakan hak-hak perempuan ataupun mengapresiasi perempuan di sekitar kita. Di Hari Perempuan kali ini, Bang Jago ingin mengapresiasi dan memperkenalkan beberapa perempuan di Jago. Mereka adalah Dita (Purchasing Admin), Fitri (Jagoan/Mobile Barista Jago), dan Galuh (Accounting Admin). Yuk simak cerita mereka mulai dari pekerjaan, keinginan, sampai dukungan yang ingin mereka berikan. 

Kiri ke Kanan: Dita - Fitri - Galuh

Ada hal lain yang kamu lakukan gak di luar pekerjaanmu? 

Dita: Saat ini aku lagi melanjutkan pendidikan di salah satu universitas di Jakarta. Selain itu, aku juga seorang ibu dan seorang istri.

Fitri: Kalau aku untuk saat ini cuma fokus di pekerjaanku aja, sih.

Galuh: Selain kerja, aku juga aktif bikin konten seputar beauty.

Kamu punya mimpi atau sesuatu yang ingin dicapai gak? 

Dita: Kalau untuk sekarang aku sih ingin mencapai keseimbangan di dalam dunia karier dan keluarga. Sebagai ibu, tentunya aku ingin jadi ibu yang baik untuk anakku. Aku ingin memberikan kesejahteraan dan juga pendidikan yang baik untuk dia. Aku juga ingin jadi istri yang suportif atas apa yang dilakukan suamiku. Intinya sih, aku ingin membangun keluarga yang berkualitas dan harmonis.

Fitri: Aku ingin kuliah dan jadi arsitek. Aku itu suka gambar, suka main lego, dan suka lihat-lihat bangunan di sekeliling aku. Makanya kadang aku suka kepikiran pengen juga deh bisa ngerancang bangunan kayak gitu. Ini juga sih yang menginspirasi aku untuk jadi arsitek.

Galuh: Karena aku udah masuk ke dunia beauty, buat saat ini aku ingin melanjutkan membangun personal branding aku sebagai beauty content creator. Soalnya semenjak aku terjun ke dunia ini, aku jadi ikut belajar banyak.

Kalau kamu bisa membantu sesama perempuan di luar sana, apa yang ingin kamu lakukan? 

Dita: Menurutku segala bentuk dukungan itu penting, makanya aku ingin membantu dengan cara mendukung segala narasi positif tentang perempuan maupun kesetaraan gender. Contohnya, mungkin se-simple ikut menyebarkan informasi di media sosial.

Fitri: Aku punya banyak teman yang suka insecure atau gak percaya diri. Ngeliat ini aku tentunya gak bisa diam aja. Aku pengen bantu perempuan-perempuan kayak teman-temanku ini untuk jadi lebih berani dan percaya diri. Mereka pasti bisa kok melakukan apa yang mereka inginkan. 

Galuh: Semenjak suka bikin konten beauty, aku jadi makin sadar kalau setiap perempuan itu cantik dengan caranya masing-masing. Perempuan itu cantik bukan cuma dari fisiknya, tapi perempuan itu cantik ketika dia bisa mencintai dirinya sendiri. Makanya, aku pengen terus bikin tips-tips kecantikan yang bisa membantu perempuan di luar sana buat jadi lebih percaya diri dalam berbagai situasi. Aku pengen liat mereka bisa mengeksplorasi diri melalui kecantikan tanpa merasa terbatas oleh standar kecantikan yang sempit. 

Itu dia cerita dari Dita, Fitri, dan Galuh dan tentang keinginan dan dukungan yang ingin mereka berikan untuk perempuan. Sama seperti cerita mereka, tentunya kita punya mimpi yang berbeda dan cara masing-masing dalam memberdayakan perempuan. Apapun keinginanmu dan dukunganmu, semua sama pentingnya. Jadi, tetaplah percaya pada dirimu dan lanjutkan apapun yang kamu lakukan. Selamat Hari Perempuan, Sobat Jago!

LET’S GET CLOSER TO BANG JAGO!

Receive the newest information & other fun stuff by subscribing our newsletter

By filling this form you'll receive occasional cool news about us.
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.