Mau Berpartisipasi Menjaga Lingkungan? Ikuti Cara Mudah Ini

March 20, 2023
written by:
Bang Jago

Halo Sobat Jago! Inget gak sih, Bang Jago pernah cerita di Instagram Story Jago Coffee tentang kebiasaan baru salah satu Sobat Jago yang Bang Jago temuin pas jualan? Buat yang ketinggalan, sini Bang Jago ceritain lagi deh. Jadi, salah satu Sobat Jago ini di tahun 2023 mau mulai naik kendaraan umum karena katanya udah mulai capek sama udara di jalanan. Terus katanya itung-itung bantu kurangin polusi juga. Denger cerita ini, Bang Jago tuh jadi mikir “Wah keren juga ya, ternyata bantu kurangin polusi atau jaga lingkungan tuh bisa dari hal kecil kayak gini.” 

Ngomongin menjaga lingkungan, hal ini memang menjadi sesuatu yang sudah sepatutnya kita lakukan. Karena dengan tidak menjaga lingkungan, pencemaran lingkungan, seperti pencemaran air, pencemaran tanah, dan pencemaran udara dapat terjadi. Pencemaran ini apabila dibiarkan dapat mempengaruhi kenyamanan sehari-hari, seperti menghirup udara yang kotor dan aroma yang kurang enak hingga menyebabkan bencana alam atau menjadi sumber penyakit. Makanya nih, Bang Jago mau ngasih tau kamu cara mudah untuk menjaga lingkungan yang bisa kamu lakukan. 

Mengelola Sampah

Banyak kegiatan yang kita lakukan yang menghasilkan sampah, seperti sampah dari paket pengiriman atau mungkin sampah dari kebutuhan rumah tangga. Apabila sampah kita biarkan begitu saja tentunya bisa mencemari lingkungan. Contohnya, membuang sampah tidak pada tempatnya dapat membuat keadaan sekitar kotor dan menjadi sarang penyakit. Begitu juga apabila kita terlalu sering menumpuk sampah atau mengolahnya dengan cara yang tidak tepat. Melakukan pembakaran sampah misalnya, dapat membuat udara juga tercemar. Lalu apa yang bisa kita lakukan? Selain membuang sampah pada tempatnya, ada beberapa langkah lain yang bisa kita lakukan. 

Pertama, untuk mengurangi sampah kita bisa perlahan mengganti penggunaan barang yang akhirnya akan dibuang. Contohnya, membiasakan diri membawa tempat minum ketika berpergian dibanding beli air putih kemasan atau selalu membawa kantong belanja. Kedua, kita bisa membantu proses pengelolaan sampah. Misalkan nih, kamu bisa coba memisahkan sampah plastik dengan sampah sisa makanan. Cara lain yang bisa kamu coba adalah mengelola sampah maskermu. Kamu bisa bantu proses pengolahannya dengan cara menyemprotkan alkohol/disinfektan lalu menggunting maskermu dan mengumpulkannya ke satu wadah sebelum dibuang.

Mengurangi Penggunaan Kendaraan Bermotor

Menggunakan kendaraan bermotor adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari, tetapi bukan berarti tidak bisa dikurangi. Pasalnya, emisi kendaraan bermotor menyumbang rata-rata 70% pencemaran udara di perkotaan. Dengan mengurangi penggunaan kendaraan bermotor, kamu juga ikut serta menjaga lingkungan dan kamu bisa melakukannya dengan mudah juga. Kamu bisa mulai secara perlahan dengan mengurangi membawa kendaraan pribadi dan naik kendaraan umum. Selain itu, kamu juga bisa membiasakan diri untuk berjalan kaki apabila berpergian ke tempat yang jaraknya dekat. Apabila kamu masih harus menggunakan kendaraan bermotor, kamu bisa mengatur penggunaannya. Contohnya, dengan tidak menyalakan mesin saat berhenti di waktu yang lama. 

Buat kamu yang suka ngopi, kamu juga bisa bantu jaga lingkungan dengan hanya pesan kopi lewat aplikasi Jago Coffee loh. Karena kalau kamu pesan Jago Coffee, kopimu akan diantar menggunakan Electric Cart yang berarti kamu juga bantu mengurangi jumlah emisi sebanyak ~309g CO2 yang dihasilkan ketika mengantar kopi menggunakan kendaraan bermotor. Apalagi sekarang kamu akan mendapat Jago Energy setiap memesan minuman sebagai bentuk nyata aksimu bantu kurangi polusi dan menjaga lingkungan. Energy yang kamu dapat bisa kamu gunakan untuk mendapat potongan atau bahkan checkout minuman gratis loh, Sobat Jago.

Memberi Edukasi Tentang Pentingnya Menjaga Lingkungan

Menyebarkan pentingnya menjaga lingkungan berikut alasannya juga tidak kalah penting loh, Sobat Jago. Semudah mengingatkan teman kita untuk buang sampah pada tempatnya atau upaya menjaga lingkungan lain juga sudah menjadi langkah mudah yang bisa kamu coba. Kamu juga mungkin bisa coba membuat gerakan di sosial media untuk membantu menjaga lingkungan, seperti gerakan #JagoLawanPolusi yang Bang Jago lakuin. Karena dengan saling mengingatkan, kebiasaan pun juga bisa terbentuk. 

Dengan begitu, yuk Sobat Jago mulai saling mengingatkan dan mulai langkah kecil kita dalam menjaga lingkungan. Nant, jangan lupa kabarin Bang Jago ya kalau kamu udah mulai!

Mau Berpartisipasi Menjaga Lingkungan? Ikuti Cara Mudah Ini

Menjaga lingkungan menjadi hal yang sudah sepatutnya kita lakukan. Upaya menjaga lingkungan itu sendiri bisa dimulai dari langkah kecil loh, Sobat Jago. Bang Jago udah siapin nih cara mudah menjaga lingkungan yang bisa kamu ikuti, disimak ya.

Bang Jago
January 12, 2023

Halo Sobat Jago! Inget gak sih, Bang Jago pernah cerita di Instagram Story Jago Coffee tentang kebiasaan baru salah satu Sobat Jago yang Bang Jago temuin pas jualan? Buat yang ketinggalan, sini Bang Jago ceritain lagi deh. Jadi, salah satu Sobat Jago ini di tahun 2023 mau mulai naik kendaraan umum karena katanya udah mulai capek sama udara di jalanan. Terus katanya itung-itung bantu kurangin polusi juga. Denger cerita ini, Bang Jago tuh jadi mikir “Wah keren juga ya, ternyata bantu kurangin polusi atau jaga lingkungan tuh bisa dari hal kecil kayak gini.” 

Ngomongin menjaga lingkungan, hal ini memang menjadi sesuatu yang sudah sepatutnya kita lakukan. Karena dengan tidak menjaga lingkungan, pencemaran lingkungan, seperti pencemaran air, pencemaran tanah, dan pencemaran udara dapat terjadi. Pencemaran ini apabila dibiarkan dapat mempengaruhi kenyamanan sehari-hari, seperti menghirup udara yang kotor dan aroma yang kurang enak hingga menyebabkan bencana alam atau menjadi sumber penyakit. Makanya nih, Bang Jago mau ngasih tau kamu cara mudah untuk menjaga lingkungan yang bisa kamu lakukan. 

Mengelola Sampah

Banyak kegiatan yang kita lakukan yang menghasilkan sampah, seperti sampah dari paket pengiriman atau mungkin sampah dari kebutuhan rumah tangga. Apabila sampah kita biarkan begitu saja tentunya bisa mencemari lingkungan. Contohnya, membuang sampah tidak pada tempatnya dapat membuat keadaan sekitar kotor dan menjadi sarang penyakit. Begitu juga apabila kita terlalu sering menumpuk sampah atau mengolahnya dengan cara yang tidak tepat. Melakukan pembakaran sampah misalnya, dapat membuat udara juga tercemar. Lalu apa yang bisa kita lakukan? Selain membuang sampah pada tempatnya, ada beberapa langkah lain yang bisa kita lakukan. 

Pertama, untuk mengurangi sampah kita bisa perlahan mengganti penggunaan barang yang akhirnya akan dibuang. Contohnya, membiasakan diri membawa tempat minum ketika berpergian dibanding beli air putih kemasan atau selalu membawa kantong belanja. Kedua, kita bisa membantu proses pengelolaan sampah. Misalkan nih, kamu bisa coba memisahkan sampah plastik dengan sampah sisa makanan. Cara lain yang bisa kamu coba adalah mengelola sampah maskermu. Kamu bisa bantu proses pengolahannya dengan cara menyemprotkan alkohol/disinfektan lalu menggunting maskermu dan mengumpulkannya ke satu wadah sebelum dibuang.

Mengurangi Penggunaan Kendaraan Bermotor

Menggunakan kendaraan bermotor adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari, tetapi bukan berarti tidak bisa dikurangi. Pasalnya, emisi kendaraan bermotor menyumbang rata-rata 70% pencemaran udara di perkotaan. Dengan mengurangi penggunaan kendaraan bermotor, kamu juga ikut serta menjaga lingkungan dan kamu bisa melakukannya dengan mudah juga. Kamu bisa mulai secara perlahan dengan mengurangi membawa kendaraan pribadi dan naik kendaraan umum. Selain itu, kamu juga bisa membiasakan diri untuk berjalan kaki apabila berpergian ke tempat yang jaraknya dekat. Apabila kamu masih harus menggunakan kendaraan bermotor, kamu bisa mengatur penggunaannya. Contohnya, dengan tidak menyalakan mesin saat berhenti di waktu yang lama. 

Buat kamu yang suka ngopi, kamu juga bisa bantu jaga lingkungan dengan hanya pesan kopi lewat aplikasi Jago Coffee loh. Karena kalau kamu pesan Jago Coffee, kopimu akan diantar menggunakan Electric Cart yang berarti kamu juga bantu mengurangi jumlah emisi sebanyak ~309g CO2 yang dihasilkan ketika mengantar kopi menggunakan kendaraan bermotor. Apalagi sekarang kamu akan mendapat Jago Energy setiap memesan minuman sebagai bentuk nyata aksimu bantu kurangi polusi dan menjaga lingkungan. Energy yang kamu dapat bisa kamu gunakan untuk mendapat potongan atau bahkan checkout minuman gratis loh, Sobat Jago.

Memberi Edukasi Tentang Pentingnya Menjaga Lingkungan

Menyebarkan pentingnya menjaga lingkungan berikut alasannya juga tidak kalah penting loh, Sobat Jago. Semudah mengingatkan teman kita untuk buang sampah pada tempatnya atau upaya menjaga lingkungan lain juga sudah menjadi langkah mudah yang bisa kamu coba. Kamu juga mungkin bisa coba membuat gerakan di sosial media untuk membantu menjaga lingkungan, seperti gerakan #JagoLawanPolusi yang Bang Jago lakuin. Karena dengan saling mengingatkan, kebiasaan pun juga bisa terbentuk. 

Dengan begitu, yuk Sobat Jago mulai saling mengingatkan dan mulai langkah kecil kita dalam menjaga lingkungan. Nant, jangan lupa kabarin Bang Jago ya kalau kamu udah mulai!

LET’S GET CLOSER TO BANG JAGO!

Receive the newest information & other fun stuff by subscribing our newsletter

By filling this form you'll receive occasional cool news about us.
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.